Plt Sekda PPU Buka Sekolah Lapang Gempabumi, Ini Tujuanya

Plt. Sekretaris Daerah Kabupaten PPU, Muliadi membuka secara resmi kegiatan sekolah lapang gempabumi di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) yang berlokasi aula lantai 1 kantor Bupati PPU. (KALTIMTALK)

KALTIMTALK.COM,PENAJAM – Mengurangi resiko bencana gempa bumi dan tsunami, Selasa (7/12/2021), Stasiun Geofisika Balikpapan mengelar sekolah lapang gempabumi di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) yang berlokasi aula lantai 1, Sekretariat Kabupaten PPU, yang diikuti kurang lebih 40 peserta yang terdiri dari SKPD di PPU, aparat penegakan hukum dan perwakilan masyarakat.

Bupati PPU Abdul Gafur Mas’ud (AGM) yang diwakili Plt Sekretaris Daerah (Sekda) PPU, Muliadi yang hadir mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan tersebut sebagai langkah penanggulangan bencana di Benuo Taka.

Walaupun untuk wilayah Kabupaten PPU memang terbilang minim terjadi gempabumi maupun tsunami, namun kegiatan pelatihan yang digelar Stasiun Geofisika Balikpapan memang sangat dibutuhkan untuk meningkatkan wawasan terkait bencana dan kewaspadaan di masyarakat.

“Kegiatan ini sangat memiliki makna yang baik untuk kita, terutama dalam memberikan wawasan terkait bencana yang berpotensi di PPU, dan meningkatkan kewaspadaan untuk kedepannya,” ujar Muliadi.

Lanjut Muliadi berharap, untuk seluruh peserta yang mengikuti kegiatan sekolah lapang gempabumi untuk memanfaatkan kegiatan tersebut semaksimal mungkin. Pasalnya selain ilmu yang bermanfaat tentu banyak hal yang dapat dipelajari dalam praktek penanggulangan bencana khususnya dalam kondisi gempbumi dan tsunami nantinya.

Selain itu Muliadi juga menyatakan peran penting keterlibatan media juga sangat dibutuhkan untuk penyebaran informasi di masyarakat, terkait data maupun informasi kebencanaan di PPU.

“Momentum ini tentunya bisa menjadi wadah untuk meng-upgrade kemampuan dalam penanggulangan bencana, terutama untuk teman-teman di BPBD sebagai ujung tombak penanggulangan bencana di daerah,” tuturnya.

“Dan saya rasa peran media juga sangat dibutuhkan, sehingga kedepan BPBD juga diharapkan mampu merangkul untuk penyebaran informasi di masyarakat,” tutupnya.

Dan untuk diketahui selain Sekda PPU, acara ini juga dihadiri secara virtual Kepala Pusat Gempabumi & Tsunami Bambang S Prayitno, Asisten 1 Setkab PPU Sodikin , Asisten 2 Setkab PPU Ahmad Usman, Kepala Diskominfo Budi Santoso, Kelak BPBD PPU Marjani, dan unsur Muspida lainnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *